Jenis Pekerjaan yang Termasuk dalam Kelompok Arranging

Tips & Trik

Beberapa orang tentu pernah mengalami kebimbangan dalam memilih jalur karier. Guna mengatasi kebimbangan tersebut, diperlukan sebuah tes untuk mengukur kecocokan antara kepribadian dengan pilihan karier. Tes yang dimaksud salah satunya adalah Career Exploration Test atau CET. Dalam teorinya, CET ini membagi bidang karier menjadi enam jenis. Salah satunya adalah Arranging atau kemampuan mengatur.

Tipe Arranging berfokus pada pekerjaan yang membutuhkan ketelitian, mahir dalam mengorganisir sesuatu, teratur, cermat, analitis, dan suka mengatur. Adapun jenis pekerjaan yang termasuk dalam kelompok Arranging. Apa saja jenis pekerjaan tersebut? Simak ulasannya di bawah ini.

 

Administrasi

Profesi administrasi seringkali disamakan dengan sekretaris. Hal ini karena wewenang yang dilakukan oleh pekerja administrasi tidak jauh berbeda dengan profesi tersebut. Tugas administrasi antara lain adalah merencanakan jadwal meeting, mengumpulkan dan menyusun dokumen-dokumen perkantoran, menyiapkan alat tulis kantor, mengorganisir kegiatan-kegiatan perusahaan, surat-menyurat, dan masih banyak lagi.

Profesi administrasi termasuk dalam kelompok Arranging, karena memiliki karakteristik yang sesuai. Jenis pekerjaan ini cocok untuk individu yang memiliki kepribadian teratur, rapi, suka mengatur dan mengorganisir sesuatu, hingga hal-hal bersifat detail dan jelas. Selain itu, diperlukan kemampuan komunikasi yang baik, siap melayani orang lain dan rekan-rekan kerja, dan memperluas jaringan atau koneksi.

 

Akuntan

Buat seseorang yang menyukai hitung-hitungan, angka, dan ekonomi, profesi akuntan bisa menjadi pilihan terbaik. Akuntan dibagi menjadi berbagai macam, yaitu akuntan publik, akuntan pemerintahan, audit, akuntan pajak, akuntan pendidik, dan lainnya. Tugas akuntan pada umumnya adalah  melakukan pembukuan, menganalisis dan membuat laporan keuangan, mendeteksi kecurangan anggaran perusahaan, hingga menyusun audit keuangan kantor.

Profesi akuntan juga termasuk dalam kelompok Arranging. Pasalnya, jenis pekerjaan ini cocok untuk yang memiliki kepribadian teliti, teratur, cermat dalam berhitung, sangat berhati-hati, konsentrasi tinggi, dan gemar mengorganisir sesuatu. Selain itu, profesi akuntan memerlukan kemampuan-kemampuan seperti mahir dalam analisis yang bersifat matematis, berpikir logis, manajerial, ilmu ekonomi, dan penguasaan aplikasi-aplikasi keuangan.

 

Pegawai Bank

Pekerjaan di dalam perbankan sebenarnya dibagi menjadi berbagai jenis. Profesi pegawai bank terdiri dari teller, customer servicemarketing, back office staff, hingga kepala cabang. Pekerjaan ini bertugas untuk memasarkan program-program bank dengan mencari nasabah, bertanggung jawab terhadap penyimpanan dan penyaluran dana masyarakat, menganalisis kelayakan pemberian kredit, memantau pembayaran debitur, dan masih banyak lagi.

Sebagian besar profesi pegawai bank cocok untuk individu dengan kepribadian yang teratur, analitis, cermat dalam berhitung, teliti, terorganisir, dan sangat berhati-hati. Tergolong dalam kelompok Arranging, pegawai bank juga memerlukan berbagai kemampuan yang sesuai, agar bisa bekerja dengan baik. Kemampuan yang dibutuhkan antara lain adalah komunikasi aktif, melakukan analisis keuangan, mahir matematika dan ekonomi, berpikir sistematis, dan observatif.

 

Sekretaris

Bisa dibilang pekerjaan yang dilakukan oleh sekretaris hampir serupa dengan administrasi. Profesi ini sangat cocok untuk yang ingin menjadi pekerja kantoran. Ada beberapa wewenang yang biasanya dilakukan oleh sekretaris. Di antaranya adalah mengelola dan mengarsipkan dokumen maupun surat, menyampaikan informasi pekerjaan ke pimpinan perusahaan, mengatur aktivitas dan kegiatan perusahaan, mediator pimpinan dengan rekan bawahan, hingga menjadi perantara dengan pihak yang berhubungan dengan atasan.

Mengapa sekretaris termasuk dalam kelompok Arranging? Hal ini karena profesi tersebut memiliki karakteristik untuk para individu yang memiliki kepribadian seperti organisir, teratur, bertanggung jawab, efisien, tekun, patuh pada peraturan, dan rapi. Selain itu, bidang sekretaris juga memerlukan kemampuan-kemampuan seperti komunikasi yang baik, berpikir logis, analitis, administratif, penggunaan bahasa asing, dan penguasaan teknologi.

 

Konsultan Pajak

Terakhir adalah konsultan pajak atau ahli pajak. Profesi ini memiliki beraneka jasa yang ditawarkan kepada kliennya. Adapun tugas-tugas yang dilakukan oleh konsultan atau ahli pajak antara lain mengurus pajak klien, menawarkan jasa konsultasi pajak ke klien, melakukan perencanaan pajak, membantu pelayanan pajak klien, hingga perhitungan pajak. Apabila mengalami sengketa pajak, konsultan pajak juga bertugas untuk mencari penyelesaian terhadap sengketa tersebut.

Konsultan atau ahli pajak juga tergolong dalam kelompok pekerjaan Arranging. Hal ini karena karakteristik yang dimiliki sesuai dengan kelompok tersebut. Apabila ingin melamar sebagai ahli pajak atau konsultan pajak diperlukan kemampuan berhitung yang cermat, detail, teliti, hingga bertanggung jawab. Sementara kemampuan lainnya yang dibutuhkan adalah menguasai bidang perpajakan, kemampuan manajerial, berpikir strategis, problem solving yang baik, dan komunikasi.

 

Kesimpulan

Itulah jenis pekerjaan-pekerjaan yang termasuk dalam kelompok Arranging. Apabila individu memiliki karakteristik yang suka mengatur, rapi, teliti, fokus tinggi, cermat, gemar mengorganisir tentu akan merasa cocok dengan jenis pekerjaan di atas. Seperti akuntan dan admin memerlukan kemampuan cermat dalam mengelola data dan angka, agar tidak salah semua. Sebelum memilih jalur dan karier pendidikan, alangkah baiknya untuk mengetahui karakteristik, bakat, dan minat melalui sebuah tes seperti CET terlebih dahulu.

 

Guna mengetahui bakat dan minat, individu dapat mengikuti tes CET melalui Quantum Edukasindo Paradigma. Tidak hanya untuk mengetahui bakat dan minat, tes ini juga membantu seseorang dalam menemukan profesi yang tepat dan sesuai dengan karakteristiknya.

Selain tes CET, Quantum Edukasindo Paradigma juga menyuguhkan program online menarik lainnya yang membantu individu dalam berkarier. Sebut saja seperti pelatihan dan pengembangan SDMteam buildingtes IQ onlinehingga coach training.

Penting bagi setiap orang, termasuk yang akan berkarier di bagian Arranging untuk melakukan pelatihan dan pengembangan SDM di Quantum Edukasindo Paradigma. Hal ini berguna untuk menciptakan sumber daya manusia yang profesional, terampil, dan bertanggung jawab dalam bekerja.

Leave a reply